Lompat ke isi utama

Berita

Panwascam Sumberbaru Rayakan HUT RI ke-79 dengan Semangat Demokrasi di Upacara 17 Agustus 2024

#ayoawasibersama

Kecamatan Sumberbaru –Pada tanggal 17 Agustus 2024 yang bertempat di lapangan yosorati yang mana memperingati HUT Kemerdekaan Republik Indonesia ke-79, PANWASCAM Sumberbaru turut hadir dalam upacara bendera yang berlangsung pada 17 Agustus 2024. Upacara yang digelar di lapangan Yosorati ini dihadiri oleh berbagai elemen masyarakat, termasuk aparat pemerintahan, tokoh masyarakat, dan pelajar.
Ketua Panwascam Sumberbaru, Yovita Dyah Novitasari alam sambutannya mengungkapkan pentingnya peran pengawasan dalam menjaga integritas dan transparansi pemilihan umum, serta menyampaikan apresiasi kepada seluruh pihak yang turut berkontribusi dalam upaya memperkuat demokrasi di tingkat lokal. “Hari ini kita tidak hanya merayakan kemerdekaan, tetapi juga mengingat komitmen kita untuk menjaga proses demokrasi yang bersih dan adil,” katanya.
Upacara tersebut diisi dengan berbagai kegiatan, termasuk pengibaran bendera merah-putih, Momen tersebut juga menjadi kesempatan untuk mempererat hubungan antara Panwascam dan masyarakat dalam suasana perayaan nasional. 
Selain itu, Panwascam Sumberbaru berkomitmen untuk terus melaksanakan tugas dan fungsi pengawasan secara profesional demi memastikan pelaksanaan pemilihan yang jujur dan transparan di masa mendatang.