Lompat ke isi utama

Berita

Memastikan produksi dan Pendistribusian Logistik Pemilu Tahun 2024

#ayoawasibersama

Jember,Sabtu (03/02/2024) Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Jember melaksanakan pengawasan pengambilan kekurangan logistik pemilihan umum tahun 2024 di Kantor KPU Provinsi Jawa Timur. 

Yoyok Adi Prabata selaku Kordiv SDMO dan Diklat menyampaikan pemenuhan perlengkapan pemungutan suara, dukungan perlengkapan lainnya, dan perlengkapan pemungutan suara lainnya atau yang dikenal sebagai logistik Pemilu menjadi salah satu kunci terwujudnya pemilu berintegritas. Oleh karena itu, Bawaslu Kabupaten Jember beserta jajaran melaksanakan pengawasan logistik Pemilu 2024 secara menyeluruh. 

Sebelumnya, Bawaslu Kabupaten Jember telah melakukan pengawasan langsung proses produksi dan pendistribusian surat suara yang dilakukan oleh perusahaan percetakan yang menjadi rekanan KPU. Dalam pengawasan tersebut, Bawaslu Kabupaten Jember memastikan KPU dan penyedia dalam pengadaan logistik khususnya surat suara sesuai dengan perencanaan, tahapan, waktu, jumlah dan ketepatan yg sudah direncanakan yang dibutuhkan untuk pemilu 2024 di Kabupaten Jember.

Pengawasan ini dengan tujuan untuk memastikan bahwa kualitas, jumlah, timeline-nya sesuai apa tidak, serta pengamanan dalam percetakan sudah dilakukan. 

Selanjutnya, ketika saat surat suara siap dengan kekurangan yang dilanjutkan untuk segera didistribusikan ke KPU Kabupaten Jember Bersama kepolisian dan beberapa armada untuk menuju Jember.