Lompat ke isi utama

Berita

RAPAT PLENO TERBUKA DPHP PPS SE-KECAMATAN BALUNG: PANWASLU KECAMATAN BALUNG GIAT PENGAWASAN SERENTAK

#ayoawasibersama

Panitia Pemungutan Suara (PPS) Se-Kecamatan Balung Menggelar rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Daftar Pemilih Hasil Pemutakhiran (DPHP) dengan hari dan tanggal yang sama. Jumat (02/08/2024).
Setiap PPS mengundang PKD dimasing-masing Desa serta beberapa unsur stake holder, yakni Kepala Desa, Pantarlih. Desa yang melakukan rapat pertama kali yakni Desa Curahlele dilakukan pada pukul 14.00 WIB, yang dihadiri oleh PKD Curahlele Rudi Hartono, Babinsa dan Babinkamtibmas, serta Kepala Desa. Rudi Hartono megatakan bahwa kegiatan rapat pleno berjalan dengan lancar tanpa ada kendala apapun. Kemudian selanjutnya ada 4 Desa yang bersamaan waktunya yakni pukul 15.00 WIB, setiap PKD hadir dalam kegiatan tersebut guna melakukan Pengwasan. Husnul Huluq PKD Tutul, Andika Bara PKD Balung Lor, Maliki PKD Karang Semanding, Boby makhendra PKD Balung Kidul dan Febri Adi Nugroho PKD Balung Kulon. Masing-masing dari mereka siaga berada ditempat pengawasan karena sudah menerima undangan dari PPS. 
Berbeda dengan Desa Balung Kidul, disini hadir juga Anggota Panwaslu Kecamatan Balung Kordiv HPPH yakni Dwi Sumartiningsih untuk turun langsung melakukan pengawasan. Ibu Kordiv menyatakan “Peraturan KPU nomor 7 tahun 2024 tentang penyusunan daftar pemilih dalam penyelenggaraan pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati, serta Walikota dan Wakil Walikota, kami menjalankan tugas pengawasan dengan sebaik-baiknya berdasarkan peraturan tersebut, serta Panwascam Balung akan selalu berkomitmen menjaga hak pilih masyarakat.”